Langsung ke konten utama

Membincang Perselingkuhan, dari Memperpendek Umur Hingga Gejolak Sosial


Seorang sahabat berkisah tentang teman sekantornya yang ketahuan selingkuh. Ia adalah seorang diplomat yang sekarang berkarir di luar negeri. Kami memang sering berdiskusi melalui kontak media sosial. Di waktu senggang, kami biasa membahas banyak hal yang sedang ramai atau lagi hangat-hangatnya.

Hari itu, ia menghubungi saya melalui messenger. Seperti biasa, setelah bersua kabar kami pun berbincang ringan. Tanpa disengaja obrolan kami masuk ke bahasan seputar perselingkuhan.

Sahabat itu mulai bercerita tentang teman sekantornya yang terpaksa dipecat karena kedapatan selingkuh. “Di sini memang regulasinya agak ketat. Sekali melanggar, kita akan diberi sangsi pemecatan. Apalagi jika menyangkut soal perselingkuhan” Katanya.

Ia kemudian lanjut bercerita. “Kamu tau ngak, selingkuh itu ternyata bisa memperpendek umur. Teman saya yang kuliah di Dortmund baru saja melakukan penelitian tentang topik itu. Mereka yang berselingkuh rata-rata meninggal di usia muda” What??? Saya agak sedikit terkejut mendengar pernyataan itu.

Sebenarnya, tema tentang perselingkuhan ini telah beredar banyak di internet. Saya juga telah membaca beberapa artikel kesehatan yang menyebutkan bahwa perselingkuhan tak hanya bisa menyebabkan penyakit menular seksual, tetapi juga masalah medis yang lebi serius, yakni serangan jantung dan penyakit kanker.

Dalam satu publikasi ilmiah, seorang spesialis jantung di Florida, Dr Chauncey Crandall, menerangkan bagaimana stres dan tekanan saat terjadinya perselingkuhan bisa membuat risiko serangan jantung makin besar. Saat melakukan hubungan intim terlarang, denyut jantung dan tekanan darah meningkat, yang bisa memicu plak di arteri koroner pecah sehingga mengakibatkan serangan jantung. Paparnya.

Terkait cerita sahabat tadi, beberapa hari berselang, ia kembali menghubungi saya. Kali ini ia mengabarkan berita duka. Teman kantor yang dipecat karena ketahuan selingkuh tempo hari itu meninggal dunia. Yang membuat saya lebih terkejut adalah, saat mengetahui kematiannya diakibatkan oleh serangan jantung.

Saya tak hendak berkomentar. Saya tak ingin berspekulasi atas apa yang tidak benar-benar saya pahami. Saya hanya seorang mahasiswa yang hanya kebetulan sedang tertarik membaca informasi seputar dunia kesehatan. Terkait paparan Crandall, tentu kita boleh menjadikannya sebagai pemantik diskusi, serta rujukan saat harus menjelaskannya kepada banyak orang.

Kepada sahabat itu, saya hanya mengucapkan kalimat prihatin. Bagaimanapun juga, ia sudah mengakui kesalahan, lalu meminta maaf kepada istri dan anaknya. Menyoal perselingkuhan sendiri, saya lebih senang jika memaknai fenomena ini dalam spektrum yang lebih luas. Lebih-lebih jika itu terjadi di Indonesia.

Saya masih ingat saat Jennifer Dun menjadi bulan-bulanan media beberapa waktu lalu. Hampir semua berita infotaiment mengulik hubungannya dengan Faisal Haris. Masa lalu artis cantik itu menjadi bahan investigasi, yang lalu dengan cepat beredar. Bahkan, ia sempat mendapat perlakukan tidak menyenangkan dari Shafa, anak Faisal Haris, di salah satu tempat perbelanjaan umum.

Nah, seandainya kita adalah Jennifer Dun saat itu, apakah gerangan yang akan kita lakukan? Bagimanakah perasaan gadis muda itu saat foto-fotonya beredar luas di banyak media? Bagaimana pula tanggapan para keluarga, saat kalimat “Pelakor” dengan leluasa disematkan oleh publik kepadanya?

Pada skala yang lebih besar, perselingkuhan bukan sekedar jalinan kasih sepasang insan yang dilakoni secara sembunyi-sembunyi, tetapi juga menyangkut reputasi banyak pihak.

Disadari atau tidak, selain berpotensi menyebabkan gangguan kesehatan, serta memantik gejolak sosial di tengah masyarakat, perselingkuhan juga merupakan ladang subur bagi beberapa acara televisi yang aktif mengusut dan menggoreng polemik tersebut hingga menjadi tontotan yang renyah untuk dikonsumsi.

Pada titik ini, medadak saya teringat lirik salah satu lagu dari group band tanah air:

Mungkin kurelakan untuk kau tinggalkan Diriku di sini harus mengakhiri Aku yang merasa lelah dan menyerah Karena tak selamanya selingkuh itu indah...


Mataram, 12 Januari 2018

Postingan populer dari blog ini

Angling Dharma dan Imajinasi Masa Kecil

Angling Dharma dan Imajinasi Masa Kecil Di antara sekian banyak serial kolosal tanah air, favorit saya tetaplah Angling Dharma. Semasa masih SD dan SMP, saya tak pernah alpa menonton film ini. Saya sampi hapal nama-nama tokoh juga ajian pamungkasnya.  Semalam, saya menghabiskan waktu berjam jam untuk menyaksikan serial Angling Dharma di Youtube. Saya menonton ulang episode demi episode. Beberapa yang saya sukai adalah mulai dari Wasiat Naga Bergola hingga pertempuran melawan Sengkang Baplang.  Entah kenapa, meskipun sudah menonton berkali-kali, saya tak pernah bosan. Serial Angling Dharma punya cita rasa tersendiri bagi saya. Serial ini selalu mampu membangkitkan ingatan di masa kecil. Dulu, saya selalu menyembunyikan remot tv saat menyaksikan serial ini.  Salah satu adegan favorit saya adalah saat Angling Dharma beradu kesaktian dengan banyak pendekar yang memperebutkan Suliwa. Hanya dengan aji Dasendria yang mampu menirukan jurus lawan, ia membuat para musuhnya tak berkutik. Angling

Rahasia Sukses Timnas Maroko di Piala Dunia Qatar 2022

Timnas Maroko "Itulah bola, selalu ditentukan oleh nasib, sebagaimana Argentina vs Arab Saudi kemarin. Demikian pula yang terjadi pada Maroko malam tadi".  Kalimat di atas adalah contoh kalimat malas mikir. Tak mau menganalisa sesuatu secara objektif dan mendalam. Akhirnya tidak menemukan pembelajaran dan solusi apapun atas satu peristiwa.  Jangan mau jadi orang seperti itu. Berfikirlah secara rasional. Gunakanlah semua instrumen untuk menganalisa satu perkara. Perihal Maroko menang semalam itu bukan soal sepakbola itu ditentukan nasib, tapi soal kualitas pemain, strategi, mental tim, dan kerja keras.  Salah satu faktor kekalahan Argentina melawan Arab Saudi pada fase grup adalah efektivitas jebakan offside yang diterapkan Arab Saudi. Hal itu juga diiringi dengan efektivitas pemain Arab Saudi dalam mengkonversikan peluang menjadi gol.   Portugal menang 6-1 lawan Swiss bukan ujuk2 soal nasib baik, tetapi karena kolektifitas tim dan faktor yang disebutkan di atas tadi. Pelatih

Kesadaran Memiliki Anak

Gambar: google Lagi ramai soal " childfree " atau sebuah kondisi di mana seseorang atau pasangan memilih untuk tidak memiliki anak. Biasanya, penganut childfree ini beranggapan bahwa memiliki anak itu adalah sumber kerumitan. Benarkah?  Saya belum bisa menyimpulkan sebab sampai tulisan ini di buat, saya sendiri belum memiliki anak. Tapi, menarik untuk membahas tema ini. Saya senang dengan kampanye soal ribetnya memiliki anak, sekali lagi saya ulangi, jika kampanye itu bertujuan untuk membangun kesadaran bahwa tidak gampang memiliki, mengurusi, mendidik, dan membesarkan anak.  Maksudnya, jika kita ingin memiliki anak, sadari dulu konsekuensi bahwa memiliki anak itu tidak gampang. Para orang tua minimal dituntut untuk membesarkan anak ini secara layak. Tak perlu jauh-jauh, tengok saja di sekitar kita, tak jarang orang tua mengeksploitasi anak untuk kepentingan yang tidak wajar.  Contoh kasus: saya sering melihat ibu-ibu mengemis di lampu merah sambil menggendong anak. Di kota-k